Marmer dapat digunakan pada setiap sudut hunian, termasuk kamar mandi. Namun saat hendak mengaplikasikan marmer di kamar mandi, Anda harus benar-benar memperhatikan karakteristik batu marmer. Tujuannya agar keindahan dan kilau marmer tetap terjaga dalam jangka panjang meskipun marmer sering terkena air atau sabun.
Berikut ini beberapa hal yang harus Anda perhatikan saat akan memasang marmer di kamar mandi:
Pemilihan warna dan corak marmer
Pemilihan warna dan corak marmer sejatinya disesuaikan dengan keinginan pemilik hunian. Bisa juga disesuaikan dengan konsep interior. Namun, Anda perlu tahu juga pertimbangan warna dan corak marmer yang tepat. Dengan demikian, kamar mandi terlihat mewah sekaligus nyaman saat digunakan.
Kamar mandi berukuran mungil, disarankan menggunakan marmer dengan warna cerah. Misalnya putih, krem, dan abu-abu seperti yang dimiliki oleh marmer Statuario. Penggunaan marmer warna cerah akan membuat kamar mandi terlihat lebih lapang. Trik ini akan sempurna bila disertai perabotan kamar mandi yang sesederhana mungkin. Sedangkan coraknya, pilihlah yang memiliki semburat tipis atau jarang-jarang.
Untuk kamar mandi berukuran luas, Anda bebas memilih warna apa saja. Kalau coraknya, akan lebih indah jika berukuran besar dan memiliki semburat yang tebal. Nuansa kamar mandi pun terasa mewah dan megah. Penggunaan marmer berwarna gelap sebaiknya juga dipadukan dengan pencahayaan yang terang. Hal ini untuk membuat Anda lebih nyaman saat membersihkan tubuh.
Gunakan finishing yang tepat
Area kamar mandi sifatnya basah. Hal ini akan meningkatkan risiko tergelincir di dalamnya. Jika Anda ingin menggunakan marmer pada permukaan lantai, pertimbangkanlah jenis finishing yang tepat. Finishing marmer secara garis besar dibedakan menjadi 2, yakni finishing yang mengkilap dan kasar. Untuk lantai kamar mandi, sebaiknya marmer diberi finishing kasar. Dengan demikian, telapak kaki jadi lebih kuat menapak saat berjalan. Meski lantai dalam keadaan basah sekali pun.
Beberapa jenis finishing kasar yang bisa Anda coba adalah honed dan acid wash. Finishing honed memberikan tampilan doff. Keindahan corak marmer tetap terlihat jelas menggunakan finishing ini. Sedangkan finishing acid wash melibatkan penggunaan bahan kimia. Permukaan marmer jadi memiliki efek timbul pada bagian corak. Finishing ini tidak akan mengurangi nilai estetika marmer, malahan menonjolkan keindahannya. Cocok juga untuk kamar mandi bernuansa abad pertengahan.
Lain halnya untuk area dinding kamar mandi atau wastafel. Anda bebas menggunakan marmer dengan jenis finishing apa pun. Menggunakan finishing polished untuk dinding shower? Ide yang bagus!
Sediakan rak khusus untuk perlengkapan mandi dan kosmetik
Marmer harus dijauhkan dari cairan yang mengandung alkohol dan zat asam. Pasalnya, zat-zat tersebut dapat membuat permukaan marmer menjadi rusak dan memiliki bekas noda. Alih-alih mewah, kamar mandi malahan jadi terlihat kusam dan tidak menarik.
Oleh karena itu, Anda perlu memisahkan perlengkapan mandi dan beragam kosmetik. Misalnya saja sabun, shampoo, lulur, pembersih riasan wajah, hair tonic, krim pelembab, dan sebagainya. Gunakan rak khusus untuk meletakkan perlengkapan tersebut. Anda bisa manfaatkan rak kayu atau besi yang digantung di dinding. Sesuaikan saja dengan konsep interior kamar mandi secara keseluruhan.
Untuk kosmetik yang diletakkan di area wastafel, Anda dapat memanfaatkan wadah atau pun tatakan. Misalnya menggunakan wadah kayu, tatakan aluminum, serta alas kain. Supaya tampil lebih cantik dan mewah, tidak ada salahnya menambahkan dekorasi mungil yang tahan air.
Marmer kamar mandi butuh perawatan lebih
Berbeda dengan marmer yang digunakan pada ruangan lain, marmer di kamar mandi membutuhkan perawatan lebih. Hal ini otomatis akan menambah angka budget Anda. Jadi perlu Anda pertimbangkan sebelum betul-betul memasang marmer di kamar mandi.
Salah satunya adalah rutin melapisi permukaan marmer atau coating. Lapisan khusus ini berfungsi untuk mencegah air terserap ke pori-pori marmer. Dengan begitu, marmer menjadi lebih awet lagi. Pelapis permukaan marmer pun perlu diteliti kualitasnya. Pasalnya ada pelapis yang dapat mengubah warna marmer kesayangan Anda. Serahkan urusan ini kepada ahli batu alam seperti Fagetti.
Di awal pembahasan juga sudah diinfokan kalau marmer rentan terhadap alkohol dan beberapa zat. Apabila cipratan zat tersebut tidak dapat terhindarkan, segera bilas menggunakan air dan keringkan permukaan marmer.
Saat membersihkan marmer pun, Anda tidak bisa menggunakan cairan pembersih biasa. Termasuk juga resep DIY cairan pembersih dari bahan-bahan alami. Alih-alih bersih, marmer Anda malahan rusak. Cara yang paling aman adalah membersihkan marmer dengan cairan khusus. Cairan khusus pembersih marmer dapat Anda ditemukan di The Hellenoz Stone Gallery.
Mau pasang marmer di kamar mandi?
Jadi, apa keputusan Anda terkait penggunaan marmer di kamar mandi? Apakah Anda menginginkannya? Jika ya, maka langkah yang perlu diambil adalah memilih penyedia marmer terbaik. Serahkan semuanya kepada Fagetti.
Fagetti adalah importir batu alam, terutama marmer dan granit. Perusahaan kami telah berdiri sejak tahun 1986. Rencanakan keinginan Anda dan konsultasikan bersama tim Fagetti. Mulai dari pemilihan warna, corak, dan ukuran yang pas. Setelah menemukan marmer yang tepat, Fagetti akan bantu proses pemotongan dan pemasangan.
Proses pemotongan di Fagetti menggunakan mesin berteknologi tinggi sehingga hasil akhirnya lebih presisi dan konsisten. Untuk pemasangan, Anda akan dibantu tim yang profesional. Tidak mau pusing urus perawatan jangka panjang? Fagetti juga siap melayani urusan yang satu ini. Marmer di dalam kamar mandi pun terlihat sempurna sepanjang waktu.
Marmer yang terawat baik akan menonjolkan kesan mewah. Bonusnya, marmer bisa dijadikan aset investasi. Bukan rahasia lagi, hunian dengan material marmer memiliki nilai jual yang tinggi di masa mendatang.
Sudah siap untuk #CreateYourPerfection bersama Fagetti? Bangun ruang kamar mandi sesuai preferensi Anda, hubungi kami.
Comments